About Us

GWINFIL - Dominant Genetic Intelligent

Berawal dari Lembaga Competent Indonesia yang dibentuk tahun 2012, yang didedikasikan didirikanlah GWINFIL Setelah menjalani perjalanan panjang.

GWINFIL merupakan singkatan dari Genetic of Winner For Individual yang berarti Gen Pemenang didalam Diri Seseorang, dengan tujuan mengungkap "Dominant Genetic Intelligence" (Kecerdasan Genetik Dominan) pada diri setiap orang. Dalam Konsep GWINFIL, Manusia memiliki 5 Tipe Motor Kecerdasan Genetik, namun setiap orang hanya memiliki 1 Tipe Kecerdasan Genetik yang Dominan. 5 Tipe Kecerdasan Genetik tersebut adalah : Intuitive, Persuader, Logical, Practical, dan Altruist. Ketika Kecerdasan Genetik Dominan ini bertemu dengan Sumber Energi Pendorong Motivasi (Introvers, Ekstrovers, Ambivers), maka akan ada 13 Tipe Kepribadian Bakat, dan Potensi seseorang secara Genetik, yang salah satunya adalah Tipe Anda.


GWINFIL tergerak untuk membantu mengarahkan setiap Orang untuk mengenal Potensi, Tipe Kepribadian, Bakat, dan Tipe Kecerdasan Seseorang yang telah dibawa sejak lahir dengan Tes GWINFIL guna terwujudnya "The Right Man in The Right Place" (Orang yang Tepat di Bidang yang Tepat), karena pada hakikatnya setiap orang memiliki Potensi Kelebihan dan Kesuksesan di Bidangnya masing-masing.
Tes GWINFIL sangat baik diikuti oleh setiap orang, semua umur (minimal umur 1 tahun), semua jenjang pendidikan, karir, jabatan, dan status. Tes ini dilakukan dengan mengambil data peserta Tes dan men-scan semua sidik jari tangan. Waktu yang dibutuhkan untuk melakukan Tes sampai mendapatkan hasil Tes GWINFIL hanya beberapa menit.

Hasil Tes GWINFIL membentangkan "Tangga dan Karpet Merah Kesuksesan Anda".
Tes GWINFIL Dulu Baru Tes yang Lain.

Pembahasan dan Istilah yang digunakan dalam Hasil Tes GWINFIL ini adalah Hasil Riset yang disinergikan dengan Hasil Sintesa Teori Para Ahli Neuroscience, Human Resources, Dermathoglypic dan Psychology, diantaranya : Abu Hamid Al-Ghazali, William Edward Herrmann, Isabel Briggs Myers, dan Paul Donald MacLean.

© Copyright 2022 GWINFIL. All Rights Reserved.